Iklan 728x90 inSastra.com

Lomba Sastra

Lomba Musikalisasi Puisi dan Cipta Cerita-MAN Insan Cendekia Serpong


Sonic Linguistic merupakan ajang kompetisi nasional yang telah dilaksanakan pada tahun 2008 oleh MAN Insan Cendekia Serpong. Sonic Linguistic kali ini hadir dengan 23 kompetisi yang terkonsentrasi pada 4 bidang, yaitu Science and Technology, Language, Journalistic, dan SAC (Sport, Art, and Culture). Sonic Linguistic pada awalnya merupakan dua acara yang terpisah, yaitu Sonic dan Linguistic. Kedua acara tersebut mulai diadakan pada tahun 2002 dengan bidang masing-masing. Sonic yang difokuskan pada bidang IPTEK dan Linguistic difokuskan pada bidang bahasa dan jurnalistik. Kemudian dengan alasan pemadatan kegiatan karena memiliki tujuan yang sama, kedua acara tersebut akhirnya digabungkan pada tahun 2008.
Pada 2012, acara tersebut dikembangkan kembali dengan menambahkan bidang kompetisi, yaitu bidang seni budaya dan olahraga. Di mana sebelumnya juga terdapat kegiatan kompetisi di bidang seni budaya dan olahraga yang disebut Granat. Granat diadakan mulai tahun 2007. Namun, karena alasan pemadatan acara, kemudian dileburkan pula dengan Sonic Linguistic. Sehingga, Sonic Linguistic menjadi perhelatan akbar yang selalu dinanti-nanti para siswa, termasuk berbagai sekolah di seluruh penjuru negeri.

MUSIKALISASI PUISI


Hari : Rabu
Tanggal : 20 Februari 2019
Waktu : 08.00 – 11.00
Tempat : Panggung Acara

KETENTUAN UMUM


  1. Kompetisi ini ditujukan untuk siswa-siswi SMP/MTs atau sederajat dan SMA/MA atau sederajat.
  2. Setiap sekolah boleh mengirimkan lebih dari 1 tim.
  3. Setiap kelompok beranggotakan 3-5 orang.
  4. Biaya registrasi sebesar Rp150.000,00/kelompok.
  5. Setiap peserta diharapkan mengikuti tata tertib dan budaya yang berlaku di lingkungan MAN Insan Cendekia Serpong.
  6. Kompetisi ini terdiri dari 2 babak, yaitu babak penyisihan dan babak final.
  7. Batas pengumpulan video penampilan untuk babak penyisihan tanggal 10 Februari 2019 dan peserta yang masuk babak final akan diumumkan tanggal 14 Februari 2019.
  8. Setiap peserta wajib mengikuti akun social media SONIC LINGUISTIC 2019.
  9. Video dikirim via e-mail ke sekresonlis@gmail.com dengan format MusikalisasiPuisiSonlis2019_(Nama Tim)_(Judul Puisi dan Nama Pengarang). Peserta harap mengonfirmasi pengiriman puisi pada panitia SONIC LINGUISTIC 2018 melalui LINE: @soniclinguistic atau WhatsApp/HP: 081398843543
  10. Setiap peserta wajib mengikuti akun sosial media SONIC LINGUISTIC 2019.
  11. Video dibagikan ke Instagram/Facebook masing-masing peserta dengan menandai akun sosial media SONIC LINGUSITIC 2019.
  12. Pemenang adalah juara 1 dan 2 dengan rincian hadiah sebagai berikut: Juara 1 : Piala+Sertifikat+Rp1.250.000,00 Juara 2 : Piala+Sertifikat+Rp1.000.000,00
  13. Jika peserta kurang dari 7 kelompok, maka kompetisi ini ditiadakan.

KETENTUAN KHUSUS

A. BABAK PENYISIHAN

1. Setiap tim mengirimkan video penampilan musikalisasi puisi, berupa puisi yang
dijadikan lagu.
2. Musikalisasi puisi yang dibawakan wajib hasil aransemen sendiri.
3. Video musikalisasi puisi yang dikirimkan berupa puisi hasil karangan (pilih salah satu)
  • Sapardi Djoko Damono
  • Sutarji Calzoum Bachri
  • Asrul Sani
4. Babak penyisihan dilakukan secara online.

B. BABAK FINAL

1. Tim yang lolos ke babak final akan diumumkan secara online pada tanggal 14 Februari 2019.
2. Tim yang dinyatakan lolos diwajibkan untuk mengirimkan puisi baru mereka (karangan salah satu dari 3 nama dibawah) maksimal 18 Februari 2018.
3. Akan diambil 3 tim dari masing-masing kategori (SMP/MTS dan SMA/MA).
4. Babak final akan memperebutkan juara 1 dan 2 dari masing-masing kategori dan dilaksanakan di lokasi pelaksanaan SONIC LINGUSITIC 2019.
5. Setiap tim membawakan 2 musikalisasi puisi, musikalisasi puisi yang dikirimkan pada saat babak penyisihan dan musikalisasi puisi baru dengan puisi hasil karangan (pilih salah satu):
  • W.S Rendra
  • Chairil Anwar
  • Taufik Ismail

CIPTA CERITA

KETENTUAN UMUM


1. Lomba dikategorikan untuk pelajar aktif SMP/MTs atau sederajat atau SMA/MA atau sederajat.
2. Tema lomba (pilih salah satu):
  • Time Travel (Perjalanan Waktu)
  • Imagine the Future (Kejadian/ hal yang berhubungan dengan masa depan)
  • Remake History (Mengubah sejarah asli dengan/ tanpa perjalanan waktu)
3. Bentuk lomba adalah perorangan (individu).
4. Peserta dapat mengirim maksimal 2 naskah.
5. Naskah merupakan hasil karya sendiri dan belum pernah atau tidak sedang diikutkan dalam perlombaan sejenis maupun dipublikasikan media lain.
6. Naskah tidak mengandung unsur SARA dan pornografi.
7. Peserta membayar biaya registrasi sebesar Rp50.000,00.
8. Naskah dikirim via email cipcersl19@gmail.com dengan format (Nama)_(Judul)_(tema)_(SMP/SMA).
9. Pengirimian naskah ditutup pada tanggal 3 Februari 2019
10. Pemenang adalah juara 1 dan 2 untuk SMP serta juara 1 dan 2 untuk SMA dengan rincian hadiah sebagai berikut:
     a. Kategori SMP
  • Juara 1 : Piala+Sertifikat+Rp750.000,00
  • Juara 2 : Piala+Sertifikat+Rp500.000,00
  • Juara 3 : Piala+Sertifikat+Rp300.000,00
    b. Kategori SMA
  • Juara 1 : Piala+Sertifikat+Rp750.000,0
  • Juara 2 : Piala+Sertifikat+Rp500.000,00
  • Juara 3 : Piala+Sertifikat+Rp300.000,00
11. Peserta akan didiskualifikasi apabila melanggar syarat dan ketentuan yang berlaku.

KETENTUAN KHUSUS


A. TEKNIS PERLOMBAAN

1. Ukuran kertas adalah A4 (21cm x 29,7 cm).
2. Font yang digunakan adalah Times New Roman dengan ukuran 12 pt.
3. Spasi yang digunakan sebesar 1,5.
4. Menggunakan margin normal.
5. Panjang naskah minimal 6 halaman dan maksimal 15 halaman (tidak termasuk biodata singkat).
6. Peserta wajib menyertakan biodata singkat di halaman terpisah (Minimal mengandung nama, asal sekolah, alamat lengkap, nomor telepon, dan alamat email).
7. Kriteria penilaian adalah sebagai berikut:
 Kesesuaian tema (25%)
 Pemanfaatan bahasa (pemilihan diksi/gaya bahasa) (25%)
 Kemampuan menghidupkan cerita (20%)
 Kreatifitas isi cerita (30%)
8. Jika terdapat beberapa peserta yang memeperoleh nilai yang sama, maka keputusan mengenai urutan peringkat peserta akan ditetapkan oleh juri.
9. Peserta yang tidak memenuhi ketentuan perlombaan akan dikenakan sanksi yang lebih jelas dibahas pada bagian sanksi dan pelanggaran.

B. SANKSI DAN PELANGGARAN

  1. Jika naskah yang dikirim lebih dari waktu yang ditentukan, maka peserta akan didiskualifikasi.
  2. Jika format penulisan naskah tidak sesuai dengan yang telah ditetapkan, maka akan dikenakan pengurangan nilai 10 poin dari total nilai peserta.
  3. Jika naskah terdiri lebih dari 15 halaman atau kurang dari 6 halaman, maka akan dikenakan pengurangan nilai 10 poin dari total nilai peserta (tiap satu halaman yang lebih/kurang).

Kontak Penyelenggara
Instagram: soniclinguistic
Line: @soniclinguistic
Whatsapp/HP: +62 813 9884 3543

No comments

Salam pegiat sastra .....

Bagaimana tanggapan Anda mengenai tulisan di atas?
Berkomentarlah dengan bahasa yang santun dan berikan manfaat untuk sesama.

Kami juga menerima kritik dan saran yang membangun, serta pertanyaan seputar kesusastraan. Mari bersama membentangkan wawasan kesusastraan.